Minggu, 09 Oktober 2011

Deru suara mesin mobil dan decitan rem

Deru suara mesin mobil dan decitan rem saling beradu di lapangan parkir Trans Mall Makassar. Sebanyak 20 peserta adu keahlian drifting menaklukkan tantangan yang disiapkan tim juri Yaris Show Off (YSO) 2011yang berlangsung 7 hingga 9 Oktober, hari ini.

Satu per satu rintangan yang disiapkan panitia, dilibas peserta. Namun, tidak sedikit peserta yang gagal untuk melahap seluruh lintasan dengan mulus. Tidak heran, kerja keras peserta untuk menjadi yang terbaik diganjar dengan total hadiah Rp1,2 miliar dengan dua kelas yang diperlombakan. Marcom Section Head Kalla Toyota Yudi G dalam jumpa persnya di Kopi Tiam Trans Mall mengatakan, dua kelas yang diperlombakan, yakni kelas free for allyang terbagi dalam 12 kategori dan dua kelas baru yang dilombakan dalam kelas rising star.

Tidak hanya itu, untuk menyemarakkan ajang YSO ini,panitia menambah kategori, yakni most favourite (based on Twitter) atau peserta yang mendapat dukungan terbanyak via Twitterdalam kurun waktu yang ditentukan panitia. Selain itu, satu kategori lain, yakni Grovvyest Gals atau siswa SMA yang memiliki penampilan dan pengetahuan otomotif terbaik.

Kalla Toyota Sport selaku penyelenggara,juga menggandeng sembilan drifter nasional bersama mobil balapnya dan membuka dua regulasi lokal,yakni the best modifikatordan the best fun SPL yang khusus diberikan sebagai penghargaan kepada modifikator dengan karya terbaik di YSO 2011 Makassar, ungkapnya dalam jumpa pers, kemarin. YSO yang digelar dengan tajuk Custom Up Your Yaris to A Hi-Tech Groovy Level, ini diikuti 20 peserta yang dinyatakan lulus kualifikasi regulasi panitia penyelenggara dari total 34 peserta yang mendaftar.

Para peserta bersaing mendapatkan gelar Prince of Yaris Show Off Makassaryang selanjutnya akan diperlombakan lagi untuk menjadi wakil dari wilayah east regiondalam final battle untuk memperebutkan gelar The King Of YSO 2011. YSO 2011 ini dimulai awal September 2011 dan dilaksanakan bersamaan di dua kota, yaitu Manado dan Bandung.Eventselanjutnya digelar di Bali, Surabaya, dan Yogyakarta.

Makassar menjadi kota keenam pelaksanaan yang akan diikuti kota lain,yakni Pekanbaru,Semarang, Medan,sampai akhir Oktober nanti. “Kami berharap YSO dapat menjadi agenda acara tahunan Kalla Toyota.Eventini penting bagi para pengguna Yaris yang berjiwa muda yang kreatif untuk meningkatkan kualifikasinya di bidang auto fashion (modifikasi dan motorsport),”ungkapYudi.

YSO tahun kedua ini, sengaja dibuat berbeda dari tahun lalu dan lebih unik dari 10 kota lain. Pasalnya, Kalla Toyota menilai konsep kreasi YSO tidak harus lahir dari penyelenggara, tapi lebih penting mengakomodasi konsep dan kreativitas para pencintaYaris. Karena itu, temanya adalah Custom Up Your Yaris to A Hi-Tech Groovy Level. Karena itulah tujuan utama kami, mengembangkan kreasi anak muda,”ungkapnya. Sementara itu, kontes slalom yang berlangsung di sirkuit Trans Mall, diikuti 112 peserta.

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
Copyright © 2012 Info Kita All rights reserved Mas Hari
Sepeda Motor Injeksi Irit Harga Terbaik Cuma Honda Promo Member Alfamart Minimarket Lokal Terbaik Indonesia